loading...
loading...

Pengertian DLT (Digital Linear Tape)

loading...
loading...
Digital Linear Tape (DLT) buatan DEC (Digital Equipment  Corporationdibuat pertama kali pada pertengahan 1980; diterapkan pada mesin MicroVAX, yang akhirnya dipergunakan oleh Quantum Corporation pada 1994.

Pita DLT lebih lebar 60% dibandingkan dengan pita 8mm dan merupakan pita magnetik yang terlebar. Track penyimpanannya 128 atau 208.

Hal yang unik pada pita DLT terletak pada rancangan mekanisme head-nya, yaitu HGA (Head Guide Assembly). HGA yang berbentuk  seperti bumerang dari plat aluminium ini memungkinkan minimalisasi kontak antara pita dengan head tersebut, sehingga memperpanjang usia pita maupun head.

DLT juga memiliki sistem pengendali akselerasi dan penurunan kecepatan pita dengan tepat, serta didesain untuk dapat membersihkan diri. Hal ini membuat kontak antara pita dan head terjadi dengan baik, sehingga usia head sekitar 30.000 jam - jauh lebih tinggi dibandingkan dengan usia head peranti 8mm yang hanya 2.000 jam.

Keunggulan DLT yang lain adalah indeks berkas yang terletak di akhir pita, yang memungkinkan head menemukan track tempat berkas berada dengan cepat. Fitur ini membuat produk-produk DLT dapat menemukan berkas apa saja dalam pita berkapasitas 20 gigabyte dalam rata-rata waktu 45 detik.

Untuk mencegah kesalahan, DLT menggunakan pendekatan berlapis dimulai dengan pemanfaatan cip ASIC (Application-specific Integrated Circuityang membuat kode pembetulan kesalahan ECC Reed Solomon  sebanyak 16 KB di setiap 64 KB data pemakai, CRC (Cyclic Redundancy Code) 64-bit serta EDC (Error-detecion Code) untuk setiap 4 KB data.

Hal ini masih ditambah lagi dengan verifikasi penulisan data pada saat penulisan, serta otomatis menuliskan kembali data yang direkam pada saat dijumpai adanya kesalahan perekaman.

Keunggulan utama DLT terletak pada kapasitas penyimpanan yang lebih besar, kecepatan transfer data yang lebih tinggi, dan reliabilitas yang lebih tinggi, terutama karena media pita tak menyentuh drive secara fisik. Berikut ini adalah data berbagai produk DLT.
loading...

Tabel 1 Daftar produk DLT.

Standar
Kecepatarn Kapasitas
(normal/ter- kompresi)

Antarmuka

Kecepatan
DLT2000
15/30 GB
SCSI
2,5 Mbps
DLT4000
20/40 GE
SCSI
3 Mbps
DLT7000
35/70 GB
SCSI
20 Mbps

loading...

0 Comments


EmoticonEmoticon

loading...
loading...